9 Cara Bayar Kartu Halo Lewat LinkAja 2023: Nomor Sendiri & Orang Lain

Cara Bayar Kartu Halo Lewat LinkAja – LinkAja merupakan salah satu dompet digital yang dapat digunakan untuk membayar berbagai macam tagihan. Salah satunya adalah tagihan kartu Halo.

Kartu Halo adalah produk dari operator seluler ternama di Indonesia, yakni Telkomsel. Kartu ini merupakan jenis kartu pascabayar yang banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia.

[toc]

Bagi kalian para pengguna kartu Halo, kalian mungkin banyak yang menggunakan layanan digital perbankan seperti ATM, M Banking dan interent banking untuk melakukan PEMBAYARAN TAGIHAN.

Dan saat ini kalian dapat beralih dengan menggunakan LinkAja untuk membayar tagihan kartu Halo kalian di setiap bulan. Lalu seperti apa caranya? Daripada penasaran langsung saja simak tutorialnya berikut ini.

Cara Bayar Kartu Halo Lewat LinkAja: Nomor Sendiri & Orang Lain

Cara Bayar Kartu Halo Lewat LinkAja

Keunggulan Bayar Tagihan Lewat LinkAja

Ada beberapa keuntungan yang dapat kalian peroleh ketika memilih menggunakan LinkAja untuk membayar tagihan, diantaranya adalah sebagai berikut:

  • Pembayaran dapat dilakukan kapanpun dan dimanapun asal memiliki jaringan internet yang stabil.
  • Gratis biaya admin untuk pembayaran tagihan Kartu Halo.
  • Pembayaran dapat dilakukan dengan mudah hanya melalui aplikasi yang terinstal di smartphone

Biaya Admin Bayar Tagihan Kartu Halo Lewat LinkAja

Sedangkan untuk soal biaya admin, pembayaran tagihan kartu Halo melalui aplikasi LinkAja, kalian tidak akan dikenakan biaya admin alias gratis.

Tutorial Bayar Tagihan Kartu Halo Lewat LinkAja

Pembayaran melalui aplikasi LinkAja memanglah mudah. Akan tetapi bagi kalian yang belum tahu, dibawah ini dapat kalian simak langkah-langkah pembayaran tagihan kartu Halo berikut ini.

1. Buka aplikasi LinkAja

Langkah pertama kalian dapat buka aplikasi LinkAja yang terinstal di smartphone kalian.

2. Pilih menu Pascabayar

Di halaman awal, kalian dapat pilih menu Pascabayar.

Pilih menu Pascabayar

3. Pilih Telkomsel

Setelah itu akan terlihat beberapa nomor pascabayar, disini kalian dapat pilih Telkomsel.

Pilih Telkomsel

4. Masukkan nomor kartu Halo

Lalu masukkan nomor kartu Halo milik kalian atau nomor orang lain.

Masukkan Nomor Kartu Halo

5. Lakukan konfirmasi tagihan

Nantinya akan muncul konfirmasi pembayaran tagihan kartu Halo. Cek kembali, jika benar kalian dapat klik Konfirmasi.

Konfirmasi tagihan

6. Masukkan PIN transaksi dan Selesai

Selanjutnya masukkan PIN transaksi LinkAja kalian dan pembayaran telah selesai.

Masukkan PIN transaksi LinkAja

Jika pembayaran sudah berhasil dilakukan, kalian nantinya akan mendapatkan notifikasi SMS yang dikirim ke nomor kalian.

Nah itulah beberapa informasi lengkap yang dapat kalian simak mengenai cara bayar tagihan kartu Halo lewat LinkAja. Baiklah, mungkin hanya ini saja yang dapat carasianturi.com sampaikan, semoga bermanfaat.

Tinggalkan komentar