12 Cara Beli Pulsa Lewat Mandiri Online All Operator Langsung Masuk

Cara Beli Pulsa Lewat Mandiri Online – Pembelian paket kuota internet maupun pulsa telepon kadang sering dilakukan di konter pulsa terdekat. Namun seiring berkembangnya teknologi perbankan khususnya, kalian dapat membeli pulsa all operator melalui Mobile Banking Mandiri.

Mandiri Online merupakan salah satu layanan digital perbankan yang dapat digunakan untuk kemudahan transaksi. Ada beberapa kelebihan ketika kalian membeli pulsa melalui Mandiri Online yang satu ini, salah satunya adalah dapat dilakukan kapanpun dan dimanapun.

[toc]

Buat yang sudah mengetahui langkah-langkah pembelian pulsa lewat Mandiri Online, namun masih ada beberapa orang yang belum mengetahui cara isi pulsa lewat Mandiri Online ini. Kalian tidak perlu khawatir karena disini carasianturi.com akan memberikan tutorialnya.

Langkah-langkah pembelian pulsa juga sebenarnya tidak berbeda jauh dengan ISI PULSA LEWAT M BANKING BNI. Daripada penasaran mengenai caranya, langsung saja simak informasi lengkap tutorial beli pulsa all operator lewat Mandiri Online yang sudah kami siapkan di bawah ini.

Cara Beli Pulsa Lewat Mandiri Online All Operator Langsung Masuk

Cara Beli Pulsa Lewat Mandiri Online

Kelebihan Beli Pulsa Lewat Mandiri Online

Seperti sudah diketahui bahwa Mandiri Online merupakan sebuah aplikasi digital perbankan. Nasabah bank Mandiri dapat dengan mudah mengunduh secara gratis melalui Play Store dan App Store lalu kemudian mengaktivasinya.

Barulah setelah kalian melakukan aktivasi Mandiri Online, kalian dapat melakukan berbagai macam transaksi seperti pembelian pulsa all operator. Ada beberapa kelebihan ketika kalian melakukan pembelian pulsa melalui M Banking Mandiri yang satu ini, diantaranya adalah sebagai berikut:

  • Isi Pulsa dapat dilakukan kapanpun dan dimanapun dengan catatan memiliki koneksi internet yang stabil.
  • Transaksi lebih aman.
  • Gratis biaya admin untuk beberapa jenis operator.
  • Proses pembelian pulsa sangat cepat.

Biaya dan Minimal Isi Pulsa Lewat Mandiri Online

Untuk soal biaya admin, pembelian pulsa all operator melalui Mandiri Online berbeda-beda di setiap operator. Ini bisa dikatakan menjadi salah satu kekurangan jika kalian membeli pulsa Telkomsel, Mentari atau lainnya karena kalian akan dikenakan biaya admin sebesar Rp 1.500 per transaksi.

Sedangkan untuk minimal isi pulsa juga berbeda-beda, ada yang minimal Rp 25.000, dan ada juga yang minimal pembelian hanya Rp 15.000. Maka dari itu tidak heran jika banyak yang lebih memilih menggunakan dompet digital untuk membeli pulsa.

Cara Beli Pulsa Lewat Mandiri Online

Sampai di pembahasan utama mengenai cara beli pulsa lewat Mandiri Online. Ada beberapa langkah-langkah yang harus kalian pahami, lebih jelasnya langsung saja simak tutorial di bawah ini.

1. Masuk ke aplikasi Mandiri Online di HP kalian

Pertama kalian dapat masuk ke aplikasi Mandiri Online yang sudah terinstal di smartphone kalian.

Masuk ke aplikasi Mandiri Online

2. Di halaman awal kalian dapat pilih menu Beli

Setelah itu pilih menu Beli yang ada di halaman awal.

Pilih menu Beli

3. Lalu masuk ke Buat Pembelian Baru dan pilih Pulsa

Masuk ke menu pembelian baru lalu pilih menu Pulsa.

Pilih Pulsa

4. Pilih Sumber Rekening dan masukkan Nomor HP

Pilih Sumber rekening dan masukkan nomor HP yang ingin kalian isi pulsa.

Masukkan nomor HP 1

5. Masukkan jumlah pembelian pulsa

Kemudian masukkan jumlah pembelian pulsa yang kalian inginkan.

Masukkan jumlah isi pulsa

6. Lakukan konfirmasi

Kalian akan dibawa ke halaman konfirmasi, jika sudah benar kalian dapat klik Konfirmasi pembelian pulsa.

Cek pembelian

7. Masukkan MPIN Transaksi Mandiri Online kalian

Langkah terakhir adalah masukkan MPIN transaksi Mandiri Online kalian dan Selesai.

Masukkan MPIN Transaksi

Nah itulah beberapa informasi lengkap mengenai cara beli pulsa lewat Mandiri Online yang dapat kalian simak diatas. Mungkin hanya ini saja yang dapat carasianturi.com sampaikan, semoga bermanfaat bagi kalian semua.

Tinggalkan komentar