Cara Menggunakan Kuota HOOQ – Perusahaan besar seperti Telkomsel pastinya selalu memberikan layanan terbaik kepada pelanggan setianya. Demi menarik hati para pengguna Telkomsel, perusahaan yang satu ini selalu memberikan beragam produk andalan, mulai dari promo isi ulang pulsa, promo kuota internet murah dan juga yang sedang ramai saat ini adalah paket kuota HOOQ. Para pengguna Telkomsel juga dapat menikmati layanan paket seperti Gigamax yang dapat kalian gunakan untuk menonton video atau film gratis.
Cara menggunakan kuota HOOQ juga sebenarnya cukup mudah, namun bagi kalian yang mengetahui caranya, kami akan memberikan informasi menarik mengenai cara menggunakan kupta HOOQ Telkomsel. Sebelum berlanjut ke pembahasan utama, kami akan mengupas terlebih dahulu mengenai HOOQ.
[toc]
HOOQ adalah salah satu layanan streaming beragam film box office terbaik, baik film dalam negeri hingga luar negeri. HOOQ telah bekerjasama dengan Telkomsel sehingga para pengguna setia dapat menikmatinya dengan gratis dan akses tanpa batas.
HOOQ menyajikan banyak sekali jenis film-film seperti action, horor, thriller, romantic film, komedi dan masih banyak lagi lainnya yang dapat kalian tonton dengan gratis. Walaupun layanan HOOQ ini merupakan layanan streaming, kalian juga dapat mendownload film yang kalian suka agar tetap bisa menyaksikannya ketika tidak ada jaringan internet. Layanan-layanan yang diberikan oleh Telkomsel memang selalu memanjakan pengguna setia Telkomsel di Indonesia.
Cara Menggunakan Kuota HOOQ Telkomsel
Cara menggunakan kuota HOOQ Telkomsel sebenarnya cukup mudah, yakni dengan mengunduh aplikasi HOOQ di Playstore atau App Store di smartphone Android dan juga iOS. Baiklah daripada penasaran lebih baik langsung saja kita simak informasi mendalam mengenai cara menggunakan kuota HOOQ Telkomsel yang sudah kami siapkan dibawah ini dan dapat langsung kalian simak berikut ini.
Cara Menggunakan Kuota HOOQ Telkomsel
Untuk dapat mengakses layanan HOOQ, seperti yang sudah kami bahas diatas bahwa kalian harus terlebih dulu mendownload aplikasi HOOQ di Playstore atau App Store di smartphone yang kalian miliki. Setelah itu barulah membuat akun sebelum kalian mendapatkan akses dengan penuh. Nah seperti apa caranya, langsung saja kita simak dibawah ini.
- Pertama-tama buka aplikasi HOOQ dan kemudian buat akun HOOQ terlebih dahulu dengan cara klik Daftar.
- Lalu langkah yang kedua adalah dengan memasukan nomor Hp yang kalian gunakan.
- Jika sudah, klik selesai. Dan perlu kalian ingat bahwa nomor Hp yang didaftar di aplikasi HOOQ harus nomor telkomsel yang nantinya akan kalian gunakan untuk menghabiskan kuota Gigamax atau Videomax.
- Selanjutnya HOOQ akan mengirimkan kode verifikasi ke nomor Hp kalian (kode verifikasi biasanya akan dikirimkan dalam waktu 30 detik).
- Jika kode verifikasi sudah masuk, kalian dapat memasukan ke kolom yang sudah disediakan.
- Setelah itu kalian juga akan diminta untuk memasukan akun email. Pada tahap yang satu ini kalian bisa melewatinya dengan mengklik lewati.
- Nah sekarang kalian sudah berhasil mendaftar di aplikasi HOOQ. Pada halaman awal kalian dapat melihat beragam deretan film yang telah tersedia di aplikasi HOOQ.
- Untuk mulai menonton, silahkan pilih film yang kalian suka. Nanti akan ada 2 pilihan yang dapat kalian pilih, yaitu tonton sekarang atau unduh.
Nah itulah cara menggunakan kuota HOOQ Telkomsel. Perlu kalian ketahui sebelum menonton di aplikasi HOOQ, kalian pastikan terlebih dahulu jika kuota Gigamax atau Videomax kalian masih tersedia untuk memastikan nantinya yang akan diambil adalah kuota Gigamax, bukan kuota regular yang kalian miliki. Baiklah mungkin hanya ini yang dapat kami sampaikan mengenai artikel cara menggunakan kuota HOOQ Telkomsel, semoga dapat bermanfaat bagi kalian semua para pengguna Telkomsel. Sekian dari kami dan terima kasih atas perhatiannya.