Cara Menggunakan Telkomsel PayLater – Menyediakan layanan PayLater atau Beli Sekarang Bayar Nanti, Telkomsel memberikan pelayanan yang berbeda dibanding dengan provider lainnya. Pasalnya pada beberapa provider lainnya belum menyediakan layanan PayLater untuk melakukan pembelian pulsa atau paket internet.
Buat kalian yang belum mengetahui pengertian dan fungsi dari Telkomsel PayLater, kemarin Carasianturi.com sudah mengulas tentang apa itu Telkomsel PayLater. Kemudian setelah ketahui pengertian dari Telkomsel PayLater, sekarang bagaimana cara menggunakan Telkomsel PayLater? Serta apa saja syaratnya?
[toc]
Ada beberapa syarat untuk bisa menggunakan fitur Telkomsel Beli Sekarang Bayar Nanti. Dimana Cara menggunakan Telkomsel PayLater kalian membutuhkan aplikasi MyTelkomsel dan akun Kredivo. Setelah itu kalian baru bisa menggunakan layanan tersebut untuk beli atau hutang pulsa dan kuota di Telkomsel.
Nah pada artikel ini, Carasianturi.com akan menyajikan ulasan mengenai cara menggunakan Telkomsel PayLater. Namun sebelum masuk ke cara menggunakannya, silahkan simak ulasan tentang syarat pakai Telkomsel PayLater berikut ini.
Syarat Pakai Telkomsel PayLater
Seperti sudah disinggung di awal, bahwa syarat menggunakan layanan Telkomsel beli sekarang bayar nanti diantaranya yaitu akun MyTelkomsel dan akun Kredivo. Pembahasan tentang syarat menggunakan Telkomsel PayLater adalah sebagai berikut:
1. Kartu Telkomsel
Syarat pertama untuk pakai Telkomsel PayLater yaitu tentang kartu atau nomor Telkomsel. Pastikan kalian memiliki nomor Telkomsel seperti SimPATI, AS maupun Kartu Halo yang masih aktif dan bisa menerima SMS. Pasalnya nanti ketika membuat atau login ke akun MyTelkomsel membutuhkan kode verifikasi masuk yang dikirimkan lewat SMS atau metode lainnya ke nomor tersebut.
2. Aplikasi MyTelkomsel
Syarat kedua untuk menggunakan Telkomsel PayLater yaitu mengenai aplikasi MyTelkomsel. Pastikan kalian sudah download dan melakukan login ke akun di aplikasi tersebut.
3. Aplikasi Kredivo
Syarat pakai Telkomsel PayLater ketiga yaitu tentang aplikasi Kredivo. Pastikan kalian sudah download dan login ke akun Kredivo. Serta pastikan kalian sudah memiliki limit PayLater di akun Kredivo tersebut. Akun Kredivo tersebut bisa jenis Basic maupun Premium, yang penting kalian masih memiliki limit PayLater 30 hari maupun cicilan 3x, 6x atau periode PayLater lainnya.
Kemudian sekarang bagaimana cara menggunakan Telkomsel beli sekarang bayar nanti? Silahkan simak ulasannya berikut ini.
Cara Menggunakan Telkomsel PayLater
Cara pakai layanan beli sekarang bayar nanti di Telkomsel yaitu dengan masuk ke akun MyTelkomsel, cari produk di Telkomsel, lalu silahkan pilih pembayaran PayLater. Cara gunakan Telkomsel PayLater untuk hutang pulsa atau paket data internet adalah sebagai berikut:
1. Buka Aplikasi MyTelkomsel
Langkah pertama silahkan masuk ke aplikasi MyTelkomsel, pastikan kalian menggunakan aplikasi versi terbaru. Kalian bisa cek update versi melalui Google PlayStore maupun App Store, jika belum diperbarui ke versi terbaru, silahkan lakukan update versi MyTelkomsel terlebih dahulu.
2. Login ke Akun MyTelkomsel
Langkah kedua yaitu melakukan login ke akun MyTelkomsel. Silahkan masukkan nomor Telkomsel, lalu lakukan verifikasi login ke akun MyTelkomsel.
3. Ketuk Menu Jelajah
Langkah ketiga silahkan masuk ke menu Jelajah di aplikasi MyTelkomsel. Yaitu dengan cara ketuk ikon Jelajah di bagian bawah pada halaman utama.
4. Cari dan Pilih Telkomsel PayLater
Langkah keempat silahkan cari dan pilih layanan Telkomsel PayLater, silahkan scroll ke bawah dan temukan produk unggulan dari Telkomsel. Setelah itu geser ke kanan atau ke kiri pada tampilan Produk Unggulan Telkomsel untuk menemukan layanan Telkomsel PayLater.
5. Tentukan Jenis Layanan PayLater
Langkah selanjutnya yaitu menentukan jenis layanan Telkomsel. Kalian bisa pilih Isi Pulsa maupun Beli Paket Internet. Silahkan sesuaikan dengan kebutuhan kalian.
6. Pilih Paket Kuota Telkomsel
Selanjutnya silahkan pilih produk dari jenis layanan yang kalian pilih. Misalnya dengan memilih nominal isi pulsa maupun memilih paket kuota yang tersedia untuk dibeli.
7. Masuk ke Halaman Pembelian
Setelah memilih produk Telkomsel, silahkan lanjutkan masuk ke halaman pembelian produk tersebut. Yaitu dengan cara ketuk tombol Beli di produk Telkomsel tersebut.
8. Pilih Pembayaran Telkomsel PayLater
Selanjutnya silahkan ubah metode pembayaran produk Telkomsel tersebut. Yakni dengan cara pilih metode pembayaran Telkomsel PayLater. Sehingga nantinya secara otomatis kalian akan diarahkan ke halaman Kredivo untuk menautkan akun maupun melakukan verifikasi lainnya. Silahkan ikuti langkah demi langkahnya.
9. Pilih Tenor PayLater
Setelah akun Kredivo berhasil ditautkan dengan aplikasi MyTelkomsel, selanjutnya silahkan pilih tenor PayLater. Pada tampilan ini, biasanya akan disesuaikan dengan limit PayLater kalian yang tersedia di Kredivo. Silahkan pilih tenor yang tersedia seperti tempo 30 hari, cicilan 3x, 6x atau periode PayLater lainnya.
10. Selesaikan Pembayaran
Kemudian setelah memilih tenor PayLater, silahkan lanjutkan dengan masuk ke halaman pembayaran. Yaitu dengan cara tap tombol Lanjutkan, sehingga nantinya kalian diminta memasukkan PIN Kredivo untuk menyelesaikan pembayaran PayLater tersebut.
11. Selesai Menggunakan Telkomsel PayLater
Nah setelah pesanan Telkomsel PayLater selesai dibayarkan, sekarang kalian sudah berhasil mencoba pakai layanan Telkomsel PayLater.
Kesimpulan
Menarik kesimpulan artikel di atas, bahwa cara menggunakan Telkomsel PayLater yaitu dengan membuka aplikasi MyTelkomsel, cari layanan Telkomsel PayLater, lalu cari produk di Telkomsel seperti isi pulsa atau beli paket internet, kemudian silahkan pilih metode pembayaran Telkomsel PayLater. Sehingga nantinya metode pembayaran produk tersebut akan diarahkan ke pembayaran Kredivo.
Demikian artikel kali ini tentang cara menggunakan Telkomsel beli sekarang bayar nanti. Terima kasih sudah mengunjungi Carasianturi.com dan semoga artikel tentang cara pakai Telkomsel PayLater untuk hutang pulsa atau kuota di Telkomsel bermanfaat buat kalian semuanya.
Sumber gambar: Tim Carasianturi.com