Cara Unreg Kartu Smartfren – Cara unreg kartu Smartfren sebenarnya sangat mudah, namun masih banyak sebagian orang yang belum mengerti. Pihak Smartfren telah menyediakan fitur ini bagi pelanggannya yang ingin melakukan penggantian kartu lain.
Sebelum memutuskan untuk mengganti kartu, alangkah baiknya jika kalian melakukan unreg terlebih dahulu. Hal ini bertujuan agar kartu dengan data valid kalian tidak jatuh ke tangan orang lain yang tidak bertanggung jawab.
[toc]
Metode pembatalan registrasi kartu Smartfren ini sama halnya dengan ketika pertama kalian mendaftarkan kartu tersebut. Dimana dapat dilakukan dengan melalui format SMS dan juga dengan mendatangi gerai Smartfren terdekat di daerah kalian.
Untuk persyaratan unreg kartu Smartfren adalah nomor KTP dan juga nomor KK yang digunakan pada saat registrasi. Baiklah, daripada penasaran mengenai caranya, di bawah ini dapat kalian simak cara pembatalan registrasi kartu Smartfren berikut ini.
Cara Unreg Kartu Smartfren: Format SMS & Gerai Smartfren
Cara Unreg Kartu Smartfren
Unreg atau pembatalan registrasi kartu Smartfren ini sama halnya dengan UNREG KARTU TELKOMSEL yang sebelumnya sudah sempat kita bahas. Lebih jelasnya, langsung saja simak tutorialnya di bawah ini.
Unreg Kartu Smartfren via SMS
Bagi kalian yang belum mengerti tutorial unreg kartu Smartfren milik kalian, kalian dapat memilih menggunakan metode yang satu ini, yakni dengan format SMS.
- Ketik SMS dengan format UNREG#NIK# kemudian kirim ke nomor 4444
- Contoh: UNREG#1234567890123456# kirim ke 4444
Unreg Kartu Smartfren via Gerai Smartfren
Selain menggunakan metode diatas, kalian juga dapat langsung mendatangi gerai Smartfren terdekat di daerah kalian. Jangan lupa juga untuk membawa persyaratan, seperti nomor KTP dan KK yang digunakan pada saat melakukan pendaftaran.
- Pertama datangi kantor Smartfren terdekat di daerah kalian.
- Temui petugas dan sampaikan maksud dan tujuan kalian, yakni ingin melakukan unreg kartu Smartfren kalian.
- Petugas biasanya akan langsung membantu proses pembatalan registrasi.
- Kalian tidak perlu menunggu terlalu lama karena proses ini dapat dilakukan dengan cepat dengan bantuan petugas.
Nah itulah beberapa metode yang dapat kalian pilih untuk melakukan unreg kartu Smartfren kalian. Untuk cara pembatalan registrasi di gerai Smartfren kalian tidak akan dikenakan biaya sepeser pun alias gratis.
Baiklah, mungkin hanya ini saja yang dapat carasianturi.com sampaikan, semoga bermanfaat dan membantu kalian yang kebingungan mencari cara unreg kartu Smartfren.